Ikuti Yuk Perhelatan Pasanggiri Jaipong Tunggal 2017


Subangplus.com - Paguyuban Mojang Jajaka (MOKA) Kabupaten Subang akan menggelar Pasanggiri Jaipong Tunggal 2017. Event tersebut dalam rangka menumbuhkan seni budaya tradisional jaipong.

Perhelatan Pasanggiri Jaipong tersebut menggambil tema "Igelan Ngigelan Jaman". Tema tersebut bermaksud untuk mengembalikan marwah dan mensosialisasikan seni tradisional itu merupakan bagian terpenting dalam membangun karakteristik budaya.

"Anak-anak yang seharusnya menjadi cikal bakal regenerasi penerus dalam keseniaan daerah khususnya tari tradisional cenderung tidak kenal dengan kesenian tradisi tersebut. Mereka lebih suka tarian berjingkrak-jingkrak dengan iringan musik lagu-lagu barat, dengan busana yang seronok yang tidak sesuai dengan etika ketimuran," tutur Ketua Paguyuban MOKA Subang Adistyana Pitaloka, pekan lalu.

Nah buat kamu yang mau ikut, catat ya. Acara akan dihelat pada tanggal 3-4 Mei 2017 di Aula SMAN 2. Pasanggiri Jaipong ini akan memperlombakan kelas Pelajar (SD-SMP-SMA) dan Mahasiswa/umum.

Untuk pendaftaran peserta dan informasi lebih lanjut bisa menghubungi Paguyuban Moka Subang di Nomor (0823-2022-2360) atau ke Aula Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga di Jalan Ahmad Yani no. 57 Pasirkareumbi – Subang.

Pendaftaran telah dibuka dari 22 Maret sampai 29 April 2017. (foto: istimewa)

Comments